Skip to main content

2 Cara Simpel Menguninstall Program Di PC

PC agan tiba-tiba ada patah-patah? Loading buat buka atau memproses sesuatu jadi lama banget? Berarti ada yang bermasalah. Salah satu masalah lemotnya PC yang saya alami sendiri biasanya karena banyaknya program/software pihak ketiga yang kita pasang di PC kita.

Pertanyaannya software yang sudah banyak kita pasang itu, apakah semuanya terpakai atau bahkan sebagian besarnya nganggur? Kalo semuanya terpakai dan penting (untuk mempermudah belajar/pekerjaan) ya syukur. Tapi kalo buat anak kuliahan kayak saya? Da apa atuh laptop paling sering dipake buat nonton serial boruto yang update tiap hari kamis atau nonton film bioskop 21 yang udah gak tayang di bioskop karena kalo nonton di bioskop dompet kita bisa-bisa masuk UGD sehingga yang kita lakukan adalah ancang-ancang (siap-siap) menyambut copyan film yang akan marak di internet yang siap untuk di download.

Maka tidak ada salahnya software-software yang tidak terpakai, untuk diuninstall dahulu, diinstall lagi kemudian ketika dibutuhkan. Tentunya dengan catatan punya file mentahannya atau yang diuninstall itu byte nya kecil sehingga tidak repot untuk mendownloadnya lagi.

Cara ini sedikit mengatasi masalah PC lemot. Lumayan lah, melegakan kapasitas beban ram PC. Kalo misalkan mau banyak atau sudah terlalu parah lemotnya (karena sembarang menginstall program pihak ketiga sehingga sekaligus tanpa disadari telah terinstall program tidak diundang yang ikut berjalan bahkan mengerogoti PC) silahkan untuk diinstall ulang ke toko atau teman terdekat, juga tidak sembarangan install ini itu.

(Cara dibawah ini dipraktikkan di PC dengan OS Windows 7, pasti dari agan ada juga yang menggunakan OS Windows 8 bahkan Windows 10. Secara langkah kurang lebih sama, tapi pasti ada sedikit perbedaan misalnya dari posisi opsi/pilihan yang tidak sama persis seperti di Windows 7)

Setidaknya ada 3 cara menguninstall program di PC:

Menggunakan Opsi Uninstall


Setiap program yang diinstall pasti di dalamnya ada opsi uninstall. Karena ini sudah satu paket (mungkin sudah takdir dari sananya). Cara ini adalah cara yang paling simpel dan gak perlu banyak kesana kesini untuk melakukannya. Biasanya cara ini dilakukan ketika kita sudah tahu betul bahwa program yang dituju adalah program yang tidak terpakai.

Yang perlu kita lakukan adalah,
  1. Klik kanan pada program yang ingin kita uninstall,
  2. Kemudian pilih properties,
  3. Akan muncul jendela properties, pilih open file location, maka agan akan diantarkan ke tempat dimana file atau folder program tersebut disimpan,
  4. Cari tulisan uninstall.exe (yang ekstensinya berupa file .exe) atau yang sejenisnya biasanya juga dilambangkan dengan tanda silang,
  5. Jalankan, kemudian ikuti prosesnya sampai selesai.
Cara Menguninstall Program Di PC

Itu adalah cara menguninstall program dengan target yang sudah kita pantau karena telah terbukti tidak terpakai dan pengangguran.

Kalo ternyata kita ingin sekaligus menyingkirkan program-program terpasang yang tidak terpakai? Cara dibawah ini seperti kita menjadi juri dalam ajang pencarian bakat yang menyeleksi mana yang dan mana yang tidak.

Cara Menguninstall Program lewat Control Panel


  1. Masuk ke Control Panel,
  2. Ada judul Programs (dengan gambar kotak ditindih kaset), pilih bawahnya: Unistall a Program,
  3. Akan muncul daftar program yang terinstall di PC agan,
  4. Silahkan pilih program yang ingin di uninstall,
  5. Klik kanan dan pilih uninstall,
  6. Tunggu sampai proses uninstall selesai.
  7. Selamat agan telah menguninstall program yang mengganggu dan tidak terpakai.
Cara Menguninstall Program Di PC

Cara Menguninstall Program Di PC


Ulangi proses diatas kalo masih ada program yang mau agan uninstall.

Ada lagi cara ketiga. Cara ini hanya untuk orang-orang yang gak percaya dengan cara simpel, dengan menganut moto hidup “hasil yang maksimal pasti melalui proses yang juga maksimal”. Wkwk saya tidak menyalahkan kok. Mungkin saja agan orangnya perfeksionis (ingin segala sesuatunya berjalan sempurna) atau seorang yang haus ilmu.

Yakni menggunakan software pihak ketiga.

Menguninstall Program dengan Ccleaner


  1. Masuk ke Ccleaner, silahkan cari di google banyak, (atau saya juga share ini software di grup fb JEMPINGANKUTU),
  2. Pilih tab Peralatan (dalam bahasa Indonesia) atau Tools (dalam bahasa Inggris),
  3. Akan muncul daftar program yang terinstall di PC agan,
  4. Pilih salah satu yang ingin diuninstall, kemudian pilih copot atau uninstall,
  5. Tunggu sampai proses menguninstall selesai,
  6. Selamat program yang tidak diinginkan telah dicopot dan disingkirkan,
Cara Menguninstall Program Di PC

Kalo masih ada program yang ingin diuninstall silahkan ulangi proses diatas.

Sekian yang bisa saya sampaikan. Silahkan komen kalo ingin meninggalkan kesan^^.